Senin, 17 Oktober 2016

PENGETAHUAN DALAM KEBUTUHAN & PERILAKU INFORMASI


PENGETAHUAN DALAM KEBUTUHAN & PERILAKU INFORMASI


            Manusia memiliki karakteristik yang beragam dalam memahami suatu informasi. Diawal dari banyaknya data yang ada di lapangan, sehingga menjadi informasi yang akhirnya membentuk pengetahuan seseorang. Data yang ada di lapangan berupa fakta tercatat tentang suatu obyek yang ditangkap melalui panca indera manusia. Kumpulan data inilah yang membentuk informasi, dan selanjutnya membentuk pengetahuan yang merupakan kumpulan dari berbagai informasi. Pengetahuan manusia bisa berbeda satu sama lain. Hal ini dipengaruhi oleh kondisi kultural, sosial, ekonomi, politik, dan lingkungan dimana individu yang bersangkutan tinggal.
Defini pengetahuan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah segala sesuatu yang diketahui, segala sesuatu yang diketahui berkenaan dengan hal (mata pelajaran).
Soekidjo (2002) menjabarkan pengetahuan sebagai hasil “tahu” dan ini terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu obyek tertentu. Penginderaan terjadi melalui panca  indera manusia yaitu : indera penglihatan, pendengaran, penciuman,  rasa dan raba. Sebagian besar pengetahuan manusia diperoleh melalui mata dan telinga . Secara ringkas, pengetahuan adalah apa yang manusia ketahui dan diyakini benar.
Karakteristik pengetahuan secara sederhana yaitu:
·         Terus berubah
·         Selalu tidak lengkap
·         Terorganisasi
·         Implisit/ eksplisit
·         Formal/ informal
·         Terekam / tidak terekam
·         Praktis/ teoritis
·         Baru/ lama
·         Dikembangkan melalui analisis & sintesis
·         Basis untuk pengambilan keputusan
Secara umum, pengetahuan dibagi menjadi dua yaitu pengetahuan eksplisit dan implisit (tacit). Jenis pengetahun menurut Priyanto (2016) terbagi menjadi 3:
o   Domain expertise
o   Information expertise
o   System expertise

Daftar Referensi

Kamus Besar Bahasa Indonesia
Priyanto, Ida Fajar. (2016). Kebutuhan dan Perilaku Informasi, Materi Kuliah Isu-isu  Kontemporer Informasi Sesi 7. Yogyakarta: Minat Studi Manajemen Informasi dan Perpustakaan, Program Studi Kajian Budaya dan Media, Sekolah Pascasarjana, UGM.
Soekidjo, Notoadmodjo. (2002). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : PT Rineka Cipta.