Senin, 26 September 2016

INFORMATION OVERLOAD

INFORMATION OVERLOAD


Saat ini seiring berkembangnya teknologi, informasi, dan komunikasi di masyarakat memunculkan kebiasaan untuk selalu dekat dengan gadget (smatphone, laptop, tablet, ataupun device lainnya). Seberapa seringkah anda membuka smartphone setiap harinya? Bisakah anda jauh dari smartphone untuk sesaaat? Bagaimana perasaan anda saat lupa meletakkan atau ketinggalan smartphone di suatu tempat? Dalam satu waktu kita dapat memegang sekian banyak gadget, misalkan chatting dengan sahabat menggunakan smartphone, mengerjakan tugas kuliah di laptop, sembari menonton TV di ruang keluarga. Kegiatan multitasking ini bisa jadi segalanya bagi diri anda, tapi disisi lain ini juga menimbulkan konsekuensi-konsekuensi.


http://brandongaille.com/the-psychology-multitasking-and-information-overload/


Information overload disini lebih dimaknai pada manusia yang senantiasa multitasking dalam mengerjakan berbagai tugas dalam satu waktu. Information overload disini dapat memiliki arti (Priyanto, 2016):
1.      Terlalu banyak dijejali informasi
2.      Tidak mengerti/ paham dengan informasi yang ada
3.      Desperate untuk tahu apakah informasinya ada
4.      Tidak tahu dimana mendapatkan informasi
5.      Tidak dapat mengakses informasi

Fenomena information overload dapat dicontohkan sebagai berikut, ada mahasiswa X mendapat tugas kuliah untuk menulis tentang IoT (Internet of Things) sebagai  tugas tengah semester. Mahasiswa ini cukup kebingungan karena belum banyak referensi tentang IoT yang dapat digunakan sebagai referensi untuk menulis, terutama tulisan yang berbahasa Indonesia. Ia tidak tahu dimana harus mendapatkan informasi IoT ini, pun dia juga tak paham dengan informasi yang ada saat ini di internet. Kejadian ini termasuk dalam information overload bagi si mahasiswa ini. Terdapat beberapa informasi, namun mahasiswa gagal paham terkendala Bahasa (Bahasa inggris) dan walaupun sudah berusaha memahami, tetap saja si mahasiwa ini tak paham juga.


Daftar Bacaan:

Priyanto, Ida Fajar. 2016. Memory, Cognition & Disruptive Technology. Materi Perkuliahan Sesi V & VI disampaikan pada Perkuliahan Isu-Isu Kontemporer Informasi, MIP UGM Kamis, 8 September 2016 & Kamis, 15 September 2016.

Digital Stress & Your Brain diakses dari http://brandongaille.com/the-psychology-multitasking-and-information-overload pada/Minggu, 25 September 2016,

4 komentar:

  1. information overload terjadi dalam diri seseorang dan tidak selalu kelihatan secara kasad mata.

    BalasHapus
  2. sering kali sengaja ninggal hp di tas, dn bnyk ngomel2,.. jd sedih mau g mau hrus dket sma gadget..

    BalasHapus
    Balasan
    1. gadget oh gadget senantiasa menjadi teman kapanpun dan dimanapun

      Hapus
  3. pengguna non-smartphone alias feature phone apakah kadar information overloadnya sama, Mba Dani? :D

    BalasHapus